Fakta Kopi Luwak

Kopi Luwak, yang berasal dari Indonesia, sebenarnya telah dikenal sejak zaman penjajahan, dimana para buruh yang tidak dapat mencicipi kopi istimewa harus mencari jalan alternative yang ternyata memiliki banyak kelebihan. Karena produksi kopi ini jarang dan banyak orang yang akhirnya merasa minum kopi ini sebagai hal yang prestigious mengingat harga dan produksi dari Kopi luwak sangat terbatas

Bagaimana proses terjadinya kopi luwak ?

Awalnya, BUah kopi ini banyak dimakan oleh musang kelapa Asia (Paradoxurus hermaphroditus), dimana mereka mencari buah kopi yang unggul dan di konsumsi seluruh buahnya namun bijinya tidak di kunyah, melainkan terfermentasi pada proses konsumsi makan luwak ini.  Kemudian biji kopi ini keluar sebagai kotoran musang luwak ini, yang setelah itu di cuci, dan dijemur dan di penggang.

Walau Kopi luwak terkenal sebagai kopi termahal di dunia, tidak ada metoda yang mudah untuk mengukur keaslian kopi luwak, selain meninjau dan mensertifikasi bahwa proses daur ulang sudah benar. Selain itu dapat digunakan pengukuran tingkat keasaman, aroma, rasa kemanisan, dan kepahitan di laboratorium.

Untuk mendapatkan nilai Kopi Luwak yang laik uji, iccri atau badan riset  kopi dan kokoa Indonesia (iccri.org) dengan menggunakan standar SNI, factor yang paling kuat untuk mengukur keaslihan ialah Asam Malat atau ALIC ACID serta Asam sitrat atau Citric Acid.

Kadar keaslian kopi luwak ini jarang dimiliki perusahaan yanag menuliskan tingkat keaslian atau konten keasaman serta kepahitannya. Untuk itu, para konsumen harus jeli dalam memilih, tidak jarang produsen mencapur kopi luwak dengan kopi biasa.

 

Jadi sebenarnya banyak keragaman kopi yang berasal dari hewan kecil yang tampak lugu ini dengan berbagai cara ternak, dari sistem pengandangan, makanan apa yang di berikan, khususnya jenis kopi yang diberi ke musang, juga kematangan buah kopi itu sendiri.  Untuk kopi luwak yang asli yang membuat sangat mahal ialah karena mereka hidup di alam bebas yang secara natural memilih biji kopu terbaik.

 

Jika anda tertarik untuk mengetahui musang, silahkan hubungi kami